BlackBerry Q10 Segera Masuk Asia


Setelah memasarkan BlackBerry Z10 yang mengusung fitur layar sentuh, BlackBerry mulai merilis BlackBerry Q10 ke berbagai negara. Setelah Amerika dan Kanada, BlackBerry kini siap menerjunkan BlackBerry Q10 di Asia.

Khusus untuk Asia, Malaysia akan menjadi negara pertama yang mendapatkan kesempatan mencicipi smartphone perpaduan keyboard QWERTY dan layar sentuh itu. Tak heran jika BlackBerry Q10 banyak ditunggu karena keberadaan keyboard fisik yang diusungnya.

Menurut Cnet Asia yang dikutip Kamis (2/5/2013), BlackBerry Q10 akan memasuki negara Malaysia per 15 Mei mendatang. Sebelum dipasarkan secara resmi, BlackBerry akan bekerja sama dengan operator telekomunikasi setempat untuk membuka pre-order seminggu sebelumnya.

BlackBerry Q10 mengusung keyboard QWERTY plus layar sentuh, dengan layar SuperAMOLED 3,1 inci beresolusi 720 x 720 dengan 330 ppi (piksel per inci), prosesor Dual core Cortex A9 1.5GHz, RAM 2GB, memory built-in 16GB serta kamera belakang 8 megapiksel (MP) dan kamera depan 2MP.

Unit BlackBerry Q10 yang akan masuk ke Malaysia adalah yang mendukung jaringan LTE/4G. Dengan berat 139 gram, smartphone Q10 memang bukan ponsel yang paling ringan, namun desain dan keberadaan keyboard QWERTY fisik yang diusungnya diperkirakan akan menjadi daya tarik sebagian konsumen, khususnya di Asia yang familiar mengetik di keyboard qwerty dibanding layar sentuh.

Di Malaysia, BlackBerry Q10 akan hadir dalam dua pilihan warna yaitu hitam dan putih. Handset ini tersedia melalui operator Celcom dan Maxis mulai 15 Mei 2013. Celcom sendiri akan mulai membuka pre-order per tanggal 8 Mei 2013. BlackBerry Q10 akan dijual di Malaysia dengan harga sekitar US$ 787 atau sekitar Rp 7,6 jutaan tanpa terikat operator.

Sumber | liputan6

BlackBerry Q10 Segera Masuk Asia Rating: 4.5 Diposkan Oleh: IniBaru

0 komentar:

Posting Komentar