Razer per hari ini mengumumkan bahwa mereka sudah menerima pre-order untuk laptop gaming futuristik mereka, yang diberi titel Razer Blade. Laptop “canggih namun kurang otot” ini dihargai cukup mahal, sekitar 25 Juta Rupiah! Tepatnya 2.800 USD.
Salah satu keunikan Blade yang bikin mahal adalah ia meletakkan sebuah layar touchscreen di tempat biasanya terletak number pad (numpad). Tujuannya tentu memudahkan pemain dalam bermain game, untuk mengakses menu atau fitur khusus dalam game. Selain itu, penggunaan SSD berkapasitas lumayan besar, 256GB juga menjadi salah satu alasan mengapa harganya melambung tinggi. Padahal dalam spesifikasi pokoknya, Razer Blade tidak terlalu istimewa sebagai sebuah game.
Performa dijamin ada di bawah Alienware M15x, atau Asus G74 misalnya. Blade menggunakan prosesor Core i7-2640M dengan kecepatan 2.8GHz, layar 17 inchi Full HD, memori DDR3 RAM “hanya” 8GB, dan yang paling parah…menggunakan GPU Nvidia hanya GeForce GT555M, kelas mid-end untuk sebuah laptop. Meski ia ditebus dengan memori VRAM GDDR5 2GB dan teknologi Nvidia Optimus untuk menghemat baterai. Tapi berkat “otot” yang sedikit kecil ini, dimensi Razer Blade juga tidak perlu tampil seperti balok besar nan berat, khas ala ciri G73, G74, atau Alienware.
Berikut adalah desainnya, tilik layar touchscreen yang sangat menarik dan unik, pertama di dunia saat ini.
Sumber | Kusukagadget
0 komentar:
Posting Komentar