Sony DSC-TX55: Kamera Saku Tertipis di Dunia

Sony baru saja meluncurkan satu lagi kamera kompak seri Cybershot terbarunya. Sony Cybershot DSC-TX55 ini diklaim Sony sebagai kamera saku tertipis di dunia saat ini dengan tebal hanya sekitar 12,2 mm atau sekitar 0,5 inci, berbeda tipis dengan iPhone 3GS yang setebal 12,3mm.

Sony DSC-TX55 ini menawarkan spesifikasi yang cukup menarik. Kamera saku ini memiliki sensor Exmor R yang mampu menghasilkan gambar berukuran 16,2 mega piksel. Lensa yang digunakannya cukup lebar, 26mm (ekuivalen dengan kamera 35mm) dan memiliki kemampuan zoom optikal sebanyak 5x. Lensanya juga memiliki feature "optical image stabilization" untuk membantu mengurangi getaran saat memotret atau merekam video. Kamera ini juga mampu merekam video hingga resolusi full HD dengan format AVCHD. Dan untuk memudahkan penggunanya, Sony DSC-TX55 ini menyediakan feature Super Auto yang membantu memilih pengaturan yang pas sesuai dengan foto yang ingin diambil. Kamera ini memiliki layar sentuh OLED 3,3 inci yang memenuhi bagian belakang kamera sehingga tidak menyisakan ruang untuk tombol apapun. Untuk media penyimpanannya, Sony DSC-TX55 ini dapat menggunakan Memory Stick Micro ataupun Micro SD/SDHC.

Mengenai ketersediaannya, Sony DSC-TX55 ini akan hadir ke pasaran sekitar bulan September nanti dengan harga perkiraan US$350. Tersedia dalam warna hitam, silver, ungu, dan merah.

 GO

Sony DSC-TX55: Kamera Saku Tertipis di Dunia Rating: 4.5 Diposkan Oleh: IniBaru

0 komentar:

Posting Komentar